Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bingung Cari Tempat Jualan Kain Kiloan di Palembang?




Kain kiloan merupakan kain yang berasal dari hasil sortiran dan sisa kain meteran atau sisa-sisa garmen. Kain kiloan menjadi kain yang banyak di buru oleh kaum ibu-ibu karena harganya yang relatif terjangkau bahkan jauh lebih murah dibanding dengan harga yang biasa di jual di toko kain langganan. Harganya yang terbilang murah dan banyak pilihan membuat kain kiloan ini laris manis dipasaran. Bagi kamu yang bingung mencari-cari dimana tempat penjualan kain kiloan di Palembang, disini saya akan kasih tau tempatnya.


Tidak tanggung-tanggung, ibu-ibu yang datang juga dari berbagai kalangan. Sebagian ada yang memborong kain kiloan digunakan untuk membuat sprei, jilbab dan juga seragam acara kawinan

Saya tidak ingat kapan saya mengenal kain kiloan ini. Yang pasti setelah saya mengenalnya, saya mulai sering melirik toko yang menjualnya. Mulai rajin memburu kalau-kalau ada kain yang baru masuk apalagi karena biasanya saat barang baru masuk selalu banyak pilihannya yang membuat harus membeli karena tak jarang mendapatkan kain kualitas bagus.


Ada banyak macam kain yang tersedia ditoko kain kiloan ini, mulai dari kain brokat, kain satin, kain katun, kain tile dan kain lainnya atau tergantung batang yang datang.  anda yang ingin mencoba membeli barang kiloan ini ada baiknya anda melakukan survei terlebih dahulu contoh kain yang diinginkan ditoko kain langganan, supaya ketika menemukan kain yang sama anda bisa membandingkan harganya.  Jadi waktu membeli tidak merasa rugi dan menyesal. Meski ada harga murah, tetapi ada juga kain tertentu yang maaih mahal. Jangan sampai setelah membeli, ternyata harga kain yang dibeli lebih mahal dari harga meteran ditoko kain meteran.

Mengapa harus membeli kain kiloan? Tentu orang melakukan sesuatu ada alasannya dan tujuannya. Alasan pertama; Seperti saya misalnya, di awal saya mulai tertarik untuk menjahit, saya melirik kain kiloan, karena saat saya belajar menjahit yang notabene masih sering salah, tentu kain murahlah yang pas untuk prakteknya. Sayang, sudah mahal-mahal belinya kalau ternyata salah sakitnya tidak terlalu.

Dan Alasan kedua, disaat belajar menjahit ada permintaan teman untuk dicarikan kain murah tapi berkualitas. Beberapa teman mulai meminta saya belikan kain sekaligus dibuatkan jilbab dengan model tertentu. Selagi bisa menambah uang jajan, saya akan sanggupi.


Bagi anda yang mau belajar menjahit atau yang menekuni kerajinan tangan (Handicraft), kain murah adalah pilihannya.  Mendapatkan bahan baku yang murah akan menguntungkan bagi usaha anda tentunya. Untuk mendapat kain yang bagus, tinggal kamunya yang sabar untuk pilih-pilih. Karena untuk mendapatkan barang sesuai keinginan, kamu harus berjuang dengan tumpukan kain yang menggunung, tarik-menarik demi mendapatkan kain berkualitas murah dan terjangkau.

Update terbaru


Saat ini penjual kain kiloan sudah bertambah yang awalnya cuma satu toko sekarang menjadi 2 toko. Jadi ada pesaing. Mungkin pasar semakin menjanjikan bagi penjual kain kiloan ini. Saya sudah lama vakum dari membeli kain ini, karena mulai fokus mengelola blog dan sibuk kerja dan akhirnya kegiatan jahit menjahit mulai terhenti. Setelah beberapa lama, saya kembali datang ke toko langganan saya untuk mencari kain tambahan. Dan saya terkejut sodara, bahwa ternyata harganya tidak sebagus dulu lagi sewaktu saya gemar-gemarnya menjahit. Dulu itu, harga kain brokat sekilonya hanya Rp. 90.000,-. Terakhir Januari 2019 harganya sudah mendekati harga meteran yang sejatinya adalah barang baru, wangi baru.

Ah,.. dari pada beli kain kiloan, yang pastinya tidak lagi baru, karena sudah menjadi korban tarik-menarik, mending beli yang baru sekalian yang jelas-jelas terjamin baru benaran, iya kan? Nambah dikit pitinya, dapatnya baru.


Nah, kemudian saya coba pindah lagi ketempat baru penjual kain kiloan.  Judulnya kain kiloan, pilih-pilih, tanya sama bapak penjual, jualnya meteran atau kiloan? Si bapak jawab meteran, wakwao,,, sadar yang dijual kiloan itu yang ada di telapak kaki dimana saya berdiri saat itu sambil menawar. Oalah keset kaki...yang entah berapa pasang kaki berpijak disitu. Mending kaki bersih, ini kaki habis menjelajah dari ujung ke ujung pasar satelit. Kebayang berapa banyak sudah kotoran dan kuman yang menempel. Sudahlah, karena udah pegang sana-pegang sini dan pijak sana pijak sini, ntar bapaknya marahh lagi kalau tidak jadi beli, akhirnya saya beli juga walau hanya setengah meter.


Bagi pembaca yang masih tertarik beli kain kiloan di Palembang, tempat yang paling mudah dijangkau ada di pasar satelit, tepatnya dibelakang pasar. Ini yang paling saya rekomendasi. Walaupun dari pantauan saya pada kunjungan terakhir, tempat ini sekarang tidak seramai dulu, tapi bagi saya masih yang terbaik. Semua jenis kain disini tetap laku kok dan paling primadona  adalah kain yang berbahan dasar  katun dan kebaya atau kain brokat. Ukuran kain, panjangnya bisa mencapai puluhan meter dan itu  dijual kiloan. Selain cocok dijadikan kebaya juga  untuk seragam pernikahan dan juga cocok dijadikan taplak meja agar sedikit terlihat elegan. 

Untuk harga kain kiloan sendiri sangat bervariasi ada yang 50 ribu per kg, ada yang 90 ribu dan 200 mungkin sekarang bahkan lebih tergantung kainnya. Seperti yang sudah saya sampaikan diatas, bahwa harga kain kiloan sudah naik tinggi. Tetapi tidak ada salahnya kalau kamu masih ingin berburu mana tahu masih ada harga murah dan berkualitas. Untuk tokonya saya tidak saya sebutkan disini. Tapi yang tahu secara spesifik alamatnya boleh cari di gugel karena ada Map-nya disana.


Demikianlah sedikit pemaparan saya tentang tempat belanja unik kain kiloan bagi kamu yang merasa penasaran dengan kain tersebut. semoga bermanfaat


Post a Comment for "Bingung Cari Tempat Jualan Kain Kiloan di Palembang?"