Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Aksesoris Dan Pernak - Pernik Pernikahan Yang Tidak Ketinggalan Pada Saat Acara Dan Resepsi Pernikahan

pernik-pernik didalam acara resepsi pernikahan
Credit//Marissa

Setelah seluruh Perlengkapan pernikahan sudah disiapkan, tandanya sudah hampir mencapai finishing, hampir rampung. Tetapi setelah cek dan ricek barangkali masih ada yang ketinggalan. Biasanya barang kecil-kecil ini urusannya belakangan karena di anggap
recehan dan urgensinya selalu dinomor duakan. Disinilah saking fokus kepada persiapan yang besar yang kecil menjadi terabaikan. Jika itu terjadi harus ada yang mengingatkan. Inilah beberapa barang dan benda yang disebut dengan aksesoris pernikahan dan pernak-pernik pernikahan lainnya.



Apasih aksesories dan pernak-pernik pernikahan itu? Aksesoris dan pernak-pernik ini adalah benda-benda yang harus terlibat secara langsung di acara pernikahan ataupun resepsi karena selain menunjang penampilan saat di acara pernikahan juga bisa jadi penentu jalannya pernikahan. Walaupun benda-benda ini terlihat kecil namun tidak boleh di sepelekan karena sudah mencakup kebutuhan. Acara anda bisa tercoreng apabila aksesoris ini tidak turut menemani anda Benda- benda ini bukan saja pelengkap tetapi juga penyempurna.



Memang sih pernikahan itu sangat ribet. Perlu orang lain kita libatkan buat menyiapkan atau sekedar mengingatkan apa-apa yang perlu untuk itu. Persiapan pernikahan yang benar-benar matang untuk menghasilkan performa yang lebih baik. Anda bisa baca Tips Perencanaan pernikahan Paling Baik Untuk Menghindari Bullying. Bila kurang persiapan tak jarang mendapat kritikan pedas dari orang lain. Kata-kata yang keluar dari mulut orang lain lebih menyakitkan dari pada kita mengeluarkan uang banyak. Tapi, its okelah, kita juga tidak bisa mengatubkan mulut orang untuk tidak mengkritik. Kitanya bagaimana menghindari hal itu jangan sampai terjadi.



Kritikan yang pernah dilemparkan kepada orang lain, itu bisa dijadikan sebagai pelajaran yang berharga, jangan sampai terjadi saat anda sedang di situasi yang sama. Oleh karena itu, kami disini menyodorkan dan mengarahkan Anda supaya membaca setiap rangkuman yang bisa membuat anda terhindar dari kritikan orang yang merasa dirinya sempurna. Setiap kekurangan dapat ditutupi asal jeli melihat dan memperhatikan setiap detil diri anda dan sesuai kemampuan anda. Berikut ini aksesoris dan pernak-pernik pernikahan yang tidak boleh ketinggalan untuk ada siapkan:



Di mulai dari aksesoris pernikahan.
Banyak sekali ragam aksesoris pernikahan. Berapapun banyaknya akan selalu terpenuhi. Disaat anda sudah siap untuk menikah dan sudah merencanakan, tentu sudah digambarkan bakal seperti apa konsepnya. Bila konsep sudah ada sudah mulai ada bayangan apa saja yang akan di persiapkan termasuk aksesoris pernikahan. Memang, saat anda niatan menikah, hal yang paling dipikirkan pengantin adalah baju pernikahan. Menentukan model baju Pengantin untuk Acara pernikahan yang sesuai harus melirik banyak referensi. Mulai dari google, Facebook, Instagram sampai majalah. Atau berkonsultasi kepada designer. Jelas untuk mendapatkan penampilan terbaik.



Namanya pengantin terkadang, saking harus mikir sana sini atau karena tidak paham mungkin, akhirnya banyak yang lupa.  Perlu teman atau sahabat atau keluarga yang mengarahkan dan mengingatkan. Dan pada akhirnya semua bisa tercover dengan baik. Mulai dari pemilihan baju, sepatu dan segala aksesoris dan pernak-pernik pernikahan. Kalau untuk hal-hal yang besar seperti gedung, catering biasanya orang tua yang mengambil peran. Orang tua lebih pengalaman untuk mengurus hal-hal yang demikian. Kalau sekedar aksesoris bisalah ajak teman untuk nyari-nyari. Berikut aksesoris yang tidak boleh ketinggalan menjelang dan saat acara akad dan resepsi berlangsung:




Sanggul

Sanggul Pengantin + Sanggul wanita
Credit//perimagaramova
Anda mau memakai sanggul disesuaikan dengan baju yang anda kenakan. Anda membutuhkan sanggul ketika anda menggunakan baju kurung atau kebaya.  Menjadi lucu bila baju yang anda kenakan semisal gaun pengantin.









Tusuk konde


Tusuk konde

Tusuk konde berguna untuk memberi  aksen pada sanggul. Kalau anda tidak mengenakan sanggul, tidak perlu beli konde cukup hiasan rambut seperti gambar dibawah ini.


Hiasan rambut+jepit rambt


Setiap pengantin mencoba untuk memilih trend yang mereka sukai.
Dalam pemilihan aksesoris mengikuti opsi gaun atau baju pengantin yang paling modis untuk pernikahannya.

hiasan kepala

Mungkin hiasan rambut seperti ini yang kamu damba-dambakan untuk menghiasi rambutmu supaya tampak lebih istimewa.


.



 Perhiasan ( kalung, anting, gelang, cincin, jam tangan)

perhiasan wanita

Wanita makhluk Tuhan yang paling seksi. Lihatlah anting yang menggantung di telinganya mampu menampilkan sisi feminim pada seorang pengantin yang sedang menikah. All out.










Henna.

tutorial melukis Henna pada tangan dan kaki

Tidak semua orang yang akan menikah menggunakan Henna di tubuhnya (kaki, tangan) mereka karena melukis bukan merupakan tradisi Nusantara. Penggunaan Henna merupakan hasil adopsi dari tradisi pernikahan India yang biasa disebut Mehndi. Meskipun  praktek lukis Henna ini bukan bagian dari kebiasaan bangsa kita, namun menghias dengan Henna menjadi aksesoris pelengkap dari acara pernikahan mereka.










Kutek Kuku.


kutek kuku

Wah,.. indahnya kuku di cat dengan warna terang begini. Merahnya membuat ngiler walaupun hanya cat kuku. Walaupun pada kenyataannya kutek merupakan bagian aksesoris dari keseharian para wanita, namun jika dipakai dihari Pernikahan kelihatannya terasa berbeda. Ditambah lagi jika ada cincin yang mengikat di jari manis. Silahkan lihat saja deh.







Bouqet / bunga / bunga melati

Buqet pengantin+ bunga tangan pengantin

Ada kebiasaan diacara pernikahan. Mengundang para lajang untuk maju untuk mengikuti prosesi lempar bunga (buqet). Sebagaimana kita tahu, bunga adalah lambang keindahan. Dari perbedaan warna menghasilkan harmonisasi hubungan yang di sebut pernikahan. Bunga selalu dihadirkan disetiap momen pernikahan. Bertabur bunga. Mulai dari buqet, lokasi sampai panggung bahkan kamar pengantin di taburi bunga. Keindahan warna dan wangi semerbak memberikan kebahagiaan, bukan begitu pembaca sekalian?








Sovenir pernikahan


Sovenir Pernikahan

Terasa ada yang kurang jika tamu undangan yang datang pulang dengan tangan kosong.  Souvenir adalah timbal balik dari tamu yang susah memasukkan amplopnya kedalam kotak amplop yang tersedia. Ketika tamu mengisi buku mereka bisa membawa sesuatu yang sekalipun harganya tidak seberapa setidaknya mengingatkan mereka akan pernikahan anda. Souvenir ini biasanya akan mereka simpan sebagai kenangan-kenangan.









Pelaminan pernikahan


pelaminan + Gedung Pernikahan


Aisle is a throne kedua mempelai. Jadi wajar harus mendapatkan perhatian khusus dan menata dengan hati-hati. Kedua mempelai akan duduk disana dan menikmati sebagai raja dan ratu sehari.









Hantaran pernikahan


Hantaran pernikahan

Apakah calon suamimu sudah menyiapkan hantaran buat acara pernikahan kalian? Setidak sudah dibicarakan sehingga sudah bisa menebak-nebak barang apa yang akan dikirimkan kerumahmu. Atau,.. jangan-jangan pemilihannya sudah diserahkan kepada anda?


Tradisi saya sih tidak ada hantar-hantaran pernikahan. Ada istilah "lain lubuk lain ikannya, lain suku lain pula adat - istiadatnya." Contohnya, tradisi perkawinan di daerah saya, sebagai suku Batak, hantaran tidak berlaku di adat kami. Pun demikian, bukan berarti kebiasaan ini tidak saya muat disini. Tradisi dari daerah dan adat suku lain merupakan kekayaan Nusantara yang harus terjaga dan dilestarikan. Bagi sebagian besar adat di Indonesia yang melangsungkan pernikahan, hantaran adalah rangkaian acara yang tidak boleh dilupakan.

Apa saja isi hantran pernikahan?
Beragam sih sesuai keinginan. Mulai dari kosmetik, sepatu, tas, baju dan sejumlah keperluan wanita lainnya.









Sepatu pengantin.

sepatu pernikahan + sepatu pengantin

Sepatu pernikahan didominasi warna perak atau gold atau mengikuti tren dari pakaian yang dikenakan. termasuk dalam bagian yang sangat penting.









Tas pengantin.


Tas nikah + Tas pengantin

Sebagaimana lazimnya wanita, dalam hal berpenampilan tas tidak bisa dilepaskan dari gaya hidup, termasuk di acara pernikahan. Tas sebagai multifungsi, walaupun hanya bagian dari penampilan, anda tetap menyimpan barang-barang pribadi disana.








Sarung tangan pernikahan

Sarung tangan pengantin
Sarung tangan pengantin wanita yang di kenakan saat acara pernikahan kudus

Kelihatanya berbeda dengan saat anda memakai sarung tangan dihari yang berbahagia tersebut. Ada hal menarik yang tersirat dari sepasang sarung tangan saat pernikahan.








Kerudung / penutup kepala pernikahan

Selayer pengantin + kerudung pernikahan
Penutup kepala saat melaksanakan janji pernikahan kudus. Credit//lavalier jewels

Kerudung pernikahan memiliki arti sebagai lambang kemurnian dan kesucian pernikahan. Di seluruh belahan dunia, menggunakan kerudung yang terbuat dari kain sifon dan tile ini sudah sering terjadi dan hal biasa.







Mahkota kepala

mahkota wanita + mahkota pernikahan
Mahkota pernikahan yang biasa di kenakan di saat melangsungkan pernikahan. Credit//ff.acc

Mahkota adalah merupakan lambang kehormatan dari seorang yang memakainya. Mahkota sering di gunakan disaat berlangsungnya sebuah acara bergengsi. Bahkan disaat anda menikah anda boleh mengenakan mahkota karena anda telah di lamar oleh seorang laki-laki yang sangat berharga bagi anda dan menjadikan ratu dalam hidupnya. Mahkota, selain di gunakan di acara pernikahan, ini juga sering di kenakan oleh para ratu dan permaisuri.







Buku tamu undangan

Tamu-tamu undangan tetap harus di data untuk mengetahui apakah tamu yang datang sesuai dengan undangan yang sudah disebarkan? Bisa juga untuk mengetahui seberapa besar kesediaan dan kepedulian orang yang sudah anda undang untuk datang ke undangan anda. Dari situ anda bisa berkaca, apakah hubungan anda selama ini tergolong baik dengan orang lain atau tidak. Bukan menghitung amplop yang masuk ke kotak amplop anda.








Kotak amplop.
Siapkan kotak amplop untuk tamu yang akan berpartisipasi di acara pernikahan anda. Tamu tidak usah harus menunggu menyerahkan amplop ketangan anda secara langsung. Kasihan yang ingin pulang cepat, harus menunggu anda.


Pada akhirnya jika semua terselesaikan dengan baik jauh-jauh hari menjelang hari H, plong rasanya duduk disinggasana tanpa was-was, acara pernikahan berjalan lancar.



Post a Comment for "Aksesoris Dan Pernak - Pernik Pernikahan Yang Tidak Ketinggalan Pada Saat Acara Dan Resepsi Pernikahan"