Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menurunkan Berat Badan Sukses Hingga 10 Kg Alami ala Rizz

Ilustrasi gambar// pexels

Hampir semua wanita tidak nyaman dengan bobot tubuh yang tidak ideal. Saya pernah mengalami itu, sobat. Cara menurunkan berat badan hingga 10 Kg pun sukses dengan cara diet yang saya lakukan. Cara menurunkan ini bisa anda coba, tanpa obat-obatan.

Yang namanya wanita pasti menginginkan Tubuh yang langsing Ideal. Berbagai cara pun dilakukan untuk mendapatkan tubuh indah tersebut, mulai dari cara menurunkan berat badan dengan diet, dari minum obat pelangsing, rutin olahraga, dan diet ketat.

Wanita butuh pengakuan dari teman-teman atau orang lain tentang tubuh langsing meskipun fakta bahwa sebenarnya tubuh tambun  alias gemuk. Coba buktikan saja kalau tidak percaya, katakan kepada salah satu rekan anda yang memiliki tubuh gemuk; eh kamu langsing , pasti hatinya berbunga-bunga dan terlihat sumringah diwajahnya. Lalu bandingkan dengan ucapan ini; kamu cantik, tapi..... Gendut. pasti wajahnya berubah mengerucut. 

Wanita tidak suka dibilang gemuk meskipun itu kebenaran. Apabila itu terlanjur terucap dengan buru-buru ia akan segera mendekati cermin dan memeriksa apakah tubuhnya benaran gemuk atau tidak? Wanita seyogyanya selalu ingin terlihat cantik dan seksi dengan tubuh langsing.

Di usia saya menginjak dewasa, yang namanya gemuk, saya juga pernah mengalaminya.  Tahulah gimana rasanya memiliki tubuh diatas ukuran ideal, nggak PD bangat. Saya mulai panik waktu itu, ketika timbangan saya semakin hari semakin naik. Meskipun belum masuk dalam kategori ukuran big size atau over weight, tapi pada kenyataannya saya sangat terganggu. Dan ternyata berat badan diatas batas ideal sangat tidak enak lohh pembaca.


1.  Bertambahnya berat badan akan mengganngu aktivitas keseharian.

Berat badan yang melewati batas normal membuat kita akan kesulitan bergerak bahkan terkadang menimbulkan efek sesak nafas. Pengalaman saya, dengan bertambahnya berat badan maka akan  timbul kesulitan untuk bergerak, misalnya kalau sedang duduk di lesehan, saya tidak bisa dengan sigap untuk berdiri. Butuh bantuan tangan untuk menopang badan saya saat hendak berdiri. Selain itu tubuh gemuk membuat kita cepat capek.



     2. Mengharuskan untuk membeli pakaian baru dengan bertambahnya berat badan.


    Kita sudah aman dan nyaman dengan fashion yang kita miliki dan hanya perlu menambah beberapa helai pakaian untuk menambah koleksi kita dan jika tidak di belipun tidak apa-apa karena koleksi yang lama masih cukup.

    Berbeda dengan apabila berat badan mulai naik. Pakaian lama perlahan-lahan akan mulai tersingkir, dan  harus mengganti semua pakaian yang ada di lemari karena tidak memungkinkan lagi untuk di pakai. Pada akhirnya butuh dana karena akan mengeluarkan banyak sekali uang untuk beli baju baru mengikuti postur tubuh yang mulai melebar kesamping.


    3. Terkadang makanan tertentu akan menjadi momok yang menakutkan bagi kita.

    Melihat makanan dan minuman tertentu, padahal sebelumnya sering kita masukkan kemulut kita, tetapi setelah badan mulai naik, kita malah akan menganggap makanan tersebut menjadi momok yang menakutkan. Kita mulai ogah-ogahan dan menyingkirkan karena takut akan menambah Berat Badan.
    Nah itu pengalaman saya sewaktu menyandang status wanita gemuk, tapi itu dulu. sekarang mah nggak, udah bermanuver ke BB ideal saya.


    Beberapa teman saya yang penasaran menanyakan, Trus bisa langsing kayak sekarang diapain? Nah penasaran kan? pengen tahu kan yang saya lakuin kok bisa kurus kayak sekarang?


    Yuks mari kepoin tips dari saya cara Diet sukses alami ala rizz.


    1. Kurangi konsumsi makanan dengan karbohidrat tinggi.

    Layaknya orang yang tinggal di benua Asia, terutama Indonesia, Nasi merupakan makanan utama yang kehadirannya selalu diharapkan tersedia di meja makan. Saya pribadi, dalam sehari jika nasi tidak masuk keperut saya, rasanya apa saja dan sebanyak apapun yang saya makan tanpa nasi rasanya cepat sekali lapar, seperti ada aja yang kurang.

    Keberhasilan diet yang saya jalankan hal utama yang saya kurangi adalah nasi. Kebiasaan kita sebagai orang Indonesia adalah makan tiga kali sehari (kayak minum obat aja ya). Tapi memang itulah faktanya, pagi-pagi serapan pagi dilanjutkan dengan makan siang dan setelah malam, dilanjutkan lagi makan malam. Takaran karbohidrat berlebih yang masuk kedalam tubuh kita maka akan menjadi lemak dalam tubuh.

    Selama proses diet saya berlangsung, saya mengurangi jatah makan saya setiap hari. Yang biasa saya lakukan makan tiga kali sehari saya kurangi menjadi dua kali sehari.
    Bagi anda yang ingin mengikuti pola diet saya, mungkin bisa anda lakukan seperti yang sudah saya lakukan. Jam makan saya dimulai pagi jam 7.00 dan pukul 16.00, malamnya saya tidak sentuh lagi makanan mengandung karbohidrat. Jadi cukup dua kali sehari dan porsinya juga dikurangi, gak usah sampe kenyang.



    2. Perbanyak mengkonsumsi sayur dan buah-buahan.


    Saya penyuka sayur-sayuran mulai yang pahit sampe yang tidak berasa begitu juga buah-buahan. Tidak ada pantangan bagi saya untuk mengkonsumsi buah-buahan, karena untuk yang satu ini tidak ada pilih-pilih, harus yang ini dan yang itu. Bagi saya buah itu semuanya bermanfaat bagi tubuh hanya saja kandungan yang terdapat dalam buah itu saja yang menjadi pembeda. Jadi semakin banyak jenis buah - buahan yang kita makan, maka nilai gizi yang masuk kedalam tubuh semakin lengkap. Yang namanya buah bagi saya, juga tidak ada aturan makannya, kapan tersedia bisa dinikmati. Sayur dan buah-buahan sangat penting bagi kesehatan dan diet, konsumsilah itu.


    3. Atur jam istrahat dan tidur dengan baik dan benar.

    Apakah ada faktor pendukung jam istrahat dengan tidur yang berlebihan akan menaikkan berat badan? Oh, tentu ada. Bahkan, menurut satu penelitian, tidur siang selama lebih dari satu jam diduga mampu meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2 hingga 46 persen.
    Wanita yang banyak diam di rumah akan berpeluang lebih banyak tidur dan tentu akan menaikkan berat badan karena apabila tidak ada kegiatan atau kesibukan, waktu akan dihabiskan untuk tidur dan cenderung akan mencari makanan untuk menghalau rasa kebosanan. Sedangkan, satu studi lain mengungkapkan bahwa tidur siang lebih dari 90 menit diduga mampu meningkatkan risiko sindrom metabolik sebanyak 50 persen. Sindrom metabolik mencakup kondisi seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, gula darah tinggi, dan kelebihan lemak di sekitar pinggang

    Sebuah penelitian dilakukan oleh Universitas Wincosin, Amerika Serikat menemukan bahwa lamanya  jam tidur seseorang dapat berpengaruh pada  Indeks Massa Tubuh (IMT). Mengapa hal ini dapat terjadi? Ternyata, setelah memeriksa kadar hormon-hormon pada sampel penelitian, didapat bahwa tidur berkaitan dengan perubahan kadar hormon yang disebut dengan leptin dan ghrelin. Leptin adalah sebuah hormon yang berasal dari sel lemak yang bersifat mengurangi nafsu makan. Sedangkan Ghrelin merupakan peptida yang berasal dari lambung yang justru meningkatkan nafsu makan. Penurunan waktu tidur dari 8 jam menjadi 5 jam pada rata-rata waktu malam hari diprediksi penurunan kadar leptin sebesar 15,5% dan peningkatan kadar ghrelin sebanyak 14,9%. Apabila terjadi kekurangan kadar leptin dan tingginya kadar ghrelin, maka nafsu makan akan meningkat dan dapat menyebabkan obesitas atau kelebihan berat badan. 
    Jam istrahat yang baik dan ideal adalah 6-8 jam perhari.


    4. Olah raga


    Sebenarnya selama menjalankan diet, tidak terbilang rajin olahraga.  Pekerjaan yang saya lakoni tiap hari cukup untuk menggantikan olah raga.  Tetapi bagi yang aktivitasnya tidak menguras tenaga atau  yang tidak tergolong pekerjaan yang menguras energi seperti berada di belakang meja, olahraga menjadi pilihan untuk membantu melangsingkan dan mengencangkan tubuh anda.


    5. Kurangi mengkonsumsi gula



    Meskipun  gula merupakan suatu karbohidrat sederhana karena dapat

    larut dalam air dan langsung diserap oleh tubuh untuk diubah menjadi energi tetap saja gula dapat mengakibatkan terjadinya obesitas. 



    6. Kurangi mengkonsumsi minuman bersoda dengan es




    Minuman bersoda dan es jika di padukan akan mempercepat menaikkan berat badan karena kadar gula dan kalori yang terdapat dalam minuman bersoda akan meninggalkan efek gemuk pada tubuh.



    7. Perbanyak minum air putih




    Meskipun dalam kondisi diet, kadar air yang masuk kedalam tubuh kita harus tetap terjaga guna memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. Air putih adalah minuman terbaik karena tidak mengandung kalori, zat yang bersifat diuretik dan tidak mengandung bahan pengawet dan bahan pewarna. Nomalnya untuk hidup sehat kita harus minum 8 gelas per hari atau setara 2 liter.


    Beruntung memang, tubuh saya gak neko-neko minta makan ini makan itu, sehingga lebih mudah mengontrol makanan yang akan masuk kedalam mulut. Dengan begitu diet sukses pun lebih mudah di dapatkan. Diet sukses alami akan berhasil dengan pola makan sehat. Menghindari makanan siap saji dan juga junk food.


    Itulah cara diet sukses alami ala rizz, Semoga bermanfaat.

    Post a Comment for "Cara Menurunkan Berat Badan Sukses Hingga 10 Kg Alami ala Rizz"