Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jenis Dan Fungsi Arisan Bagi Kelompok Sosial


arti arisan, makna arisan, manfaat arisan, kegunaan arisan


Arisan merupakan sebuah sarana mengumpulkan beberapa orang untuk membangun suatu komunitas sosial baik dilingkungan, keluarga dan kelompok sosial lainnya untuk menciptakan komunikasi dan hubungan yang lebih intensif yang mana bisa saling mengenal dengan yang lain. Dalam pengertian lain arisan adalah pengumpulan dana dari beberapa orang dimana setiap periode akan diundi siapa yang menjadi pemenangnya. Yang kena undian biasanya akan membuka rumah untuk tempat berkumpul orang-orang untuk bercengkerama dan ada yang menyajikan makan bersama. Dari sini akan dmulai pembicaraan mulai yang perlu sampai hanya sekedar nyinyir.


Arisan sudah menjadi sebuah budaya bagi masyarakat sehingga perlu dijaga dan dilestarikan jangan sampai tergerus oleh kemajuaan jaman dan perpecahan akibat dari perbedaan pandangan. Kita tahu, bahwa dengan arisan bisa tercipta keharmonisan, karena ditempat arisan biasanya komunikasi dan suasana akan menjadi cair. Terutama dikota-kota besar Arisan merupakan  salah satu bagian yang tidak terpisahkan, meski tidak semua orang terlibat karena berbagai alasan tetapi paling tidak bisa alternatif untuk mengenal orang lain. 


Pentingnya membangun komunikasi dengan sesama harusnya menjadi sebuah ciri khas, karena sebagai bagian dari masyarakat yang multiculture dan dengan keberagamannya harusnya arisan bisa membuka ruang untuk saling bertegur sapa. Arisan salah satu kearipan lokal yang dimanfaatkan untuk menjangkau orang - orang  bergabung dari luar pengenalan kita. Meskipun saat ini arisan sudah keluar dari konteks yang sesungguhnya, tetapi manfaat lain masih bisa dirasakan oleh sebagian masyarakat kita. Dan hal yang tidak boleh diabaikan adalah menjaga esensi dari Arisan itu sendiri jangan sampai terjadi penyalahgunaan, karena bisa dikatakan Arisan sebagai tradisi yang sudah merakyat di masyarakat supaya bisa terhubung dalam sebuah komunitas karena tidak semua sarana bisa dipakai untuk menggaet masyarakat masuk dalam komunitas apalagi dengan perbedaan prinsip dan pandangan.


Tradisi yang baik untuk mengkollect masyarakat yang multiculture adalah dengan ikut arisan karena untuk menyatukan sebuah perbedaan terkadang harus melompati sebuah tembok besar. Sebuah organisasi sulit untuk menjangkau masyarakat untuk bisa masuk dan terhubung dengan orang lain yang banyak terdapat perbedaan prinsip. Komunitas yang bisa dengan mudah diterima masyarakat tentu komunitas yang tidak  mengusung embel-embel dibelakang. Komunitas yang tidak membawa embel-embel adalah arisan. Semua orang bisa membuat komunitas dengan logo masing-masing dengan mengabaikan perbedaan.


Sejauh ini Arisan mampu menjadi fasilitator untuk menggabungkan tradisi, agama, suku, budaya sebagai tempat bernaung kelompok masyarakat yang hitorogen. Jika Arisan bisa mencover bagian masyarakat tanpa batasan-batasan yang saya sebutkan, kenapa tidak? Meski tidak ada yang mencatat kapan arisan dikenal pertama kali, namun bagi masyarakat, arisan menjadi sebuah harapan untuk bisa saling terhubung dengan orang lain meski hanya dalam lingkup kecil. Dimasyarakat kita Arisan banyak difungsikan sebagai sarana maupun prasarana untuk menjangkau orang-orang.
Arisan dapat dikelompokkan sesuai fungsinya.


 1. Arisan komplek. 


Arisan ini difungsikan untuk menjalin silaturahmi diantara sesama komplek. Sulit untuk bisa saling mengenal jika tidak ada sarana yang bisa memperkenalkan sesama orang dalam komplek yang memiliki kesibukan masing-masing. Walaupun hanya dengan percakapan -percakapan ringan namun sangat membantu mencairkan suasana ditengah perbedaan.


2. Arisan Keluarga dan kerabat


Arisan yang dibentuk karena adanya hubungan keluarga maupun kekerabatan dari orang tua maupun nenek moyang. Arisan kekerabatan pada umumnya bertahan lebih lama dan langgeng dibanding arisan yang lahir dari keinginan sekelompok orang yang menginginkan komunitas kehidupan sosial. 


Dalam budaya Batak, ada yang disebut arisan marga. Arisan ini lebih pokok karena di bentuk dari marga yang diusung. Arisan ini memiliki management yang jelas dimana terdapat susunan pengurus serta Anggaran Dasar Rumah Tangga yang jelas. Ada ketentuan- ketentuan yang diatur dalam anggaran dasarnya, seperti pemberian santunan kepada anggota yang mengalami kemalangan dan kebahagiaan. Karena sifatnya kekerabatan selain merupakan wadah untuk saling memperkenalkan diri dan keluarga yang dibawa juga berfungsi untuk saling merangkul dan saling menolong dalam suka maupun duka.

Arisan dapat dilakukan sesuai kesepakatan anggota, yang penting bisa diikuti oleh anggota bisa diikuti oleh semua orang yang terlibat dalam payung arisan keluarga tersebut. tetap pada intinya, arisan keluarga merangkul semua yang masuk dalam anggota keluarga, kelaurga jauh maupun kelurga dekat, entah ia golongan terhormat atau golongan biasa, dan dari agama apa saja.  Ini yang disebut bahwa arisan dapat melompati tembok perbedaan sehingga bisa tercipta toleransi antar sesama.


3. Arisan sosialita


Arisan sosialita adalah arisan yang hanya diperuntukkan bagi kalangan sosialita dimana anggotanya memiliki kehidupan yang hampir sama dan standardnya memiliki kemiripan. Arisan sosialita terlahir dari keinginan dari beberapa anggota yang berada dalam lingkup tertentu, misalnya dari satu lingkup kerja atau satu profesi atau dilihat dari tingkat kemapanan. Disamping itu, dalam arisan ini terdapat adanya sebuah persaingan kelas hidup, yang tidak satu level akan merasa minder. Sama seperti arisan lainnya terbatas hanya dalam kelas sosialita tetapi bisa diikuti dengan orang lain yang berbeda prinsip atau keyakinan.


4 Arisan barang


Arisan barang ini sama seperti arisan pada umumnya, hanya bedanya pada arisan ini fokusnya pada penyedia layanan barang supaya lebih mudah mendapatkan barang yamg dibutuhkan. Arisan barang dapat membantu memudahkan anggota untuk mendapatkan barang yang diinginkan.


5. Arisan Uang.


Arisan ini lebih banyak dijalankan dimasyarakat pada umumya karena pasti alasan lebih praktis. Uang dikumpulkan dari anggota arisan lalu digoncang untuk mendapatkan pemenangnya, nama yang keluar itulah yang berhak menerima arisan. Uang arisan dapat dimanfaatkan untuk modal dan dijadikan tabungan. Terkadang nilainya tidak terlalu besar, namun cara ini dapat menciptakan suasana bahagia. Ikut arisan uang terkadang hanya ambil senang-senangnya saja, atau dalam istilahnya "jangan nggak ikut ajalah" orang lain ikut, kita juga jangan ketinggalan, karena arisan dapat dilakukan dimana saja. di pasar, di kantor, di tempat kerja dll. seru-seruan aja sambil ikut meraimaikan suasana


Manfaat Mengikuti Arisan.


Memilih jenis arisan yang bermanfaat sangat bergantung pada kebutuhan, karena yang namanya arisan siapa saja bisa menjalankan dan mengikutinya sesuai manfaat yang mungkin didapat dan bisa dirasakan baik secara langsung maupun tidak langsung. Lalu apa saja manfaat dari arisan itu?
Apakah semua arisan bermanfaat?

Semua jenis arisan masuk dalam pembangunan komunitas sosial, sedikit yang membedakan pada fungsi arisan itu adalah porsi sosialitasnya dan charity yang dibangun, dan berikut arisan yang bisa kita rasakan manfaatnya.


1. Menjalin komunikasi sosial. 


Arisan dapat membantu untuk membangun interaksi dengan orang lain. Cara ini dapat membuka peluang untuk mengenal lebih banyak orang, ini penting  untuk mengenalkan diri bahkan terhadap orang lain terutama dengan kerabat dekat. Yang jauh semakin dekat, yang dekat jadi merapat. Pada dasarnya arisan tujuannya sebagai sarana. Bila ada pengumpulan uang dalam arisan itu untuk pelengkap saja dan sebagai dana tambahan jika diperlukan.


2. Mengikat hubungan persaudaraan untuk lebih dekat dan lebih erat.



Kedua hal ini merupakan cara membantu membangun sebuah kedekatan secara psikologis karena arisan seperti ini tujuannya untuk membangun hubungan kekerabatan lebih kuat dan supaya melalui cara ini bisa melibatkan diri untuk peduli orang lain terutama yang masih memiliki pertalian.



3. Membantu pendanaan.


Dari uang arisan dapat membantu mendapatkan dana segar dengan cepat. Dana arisan yang dikumpulkan bisa dengan cepat ketangan bila kita mendapat giliran yang pertama sekali. Uang arisan bisa dimanfaatkan sebagai modal dan simpanan.



4. Memudahkan mendapatkan sejenis barang yang dibutuhkan.



Barang bisa kita dapatkan lebih mudah, karena adanya penggalangan dana melalui uang arisan yang kita jalankan. hal ini akan membantu para peserta arisan untuk memudahkan mendapat barang yang di inginkan. selain itu ada juga arisan yang menyediakan paket lebaran, tentu ini memudahkan untuk memperoleh keperluan hari besar yang biasanya membutuhkan dana besar. Ini menjadi sebuah solusi ditengah banyaknya kebutuhan sehingga mampu menalangi sebagian keperluan di saat genting tersebut.

Post a Comment for "Jenis Dan Fungsi Arisan Bagi Kelompok Sosial"