Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Penyebab Kamu Tidak Laku-Laku Padahal Jodohmu Ada, Ini Alasannya Kamu Sulit Menikah.

 

Tidak menikah-menikah, ini penyebabnya

Pada galau ya, kenapa sih pada tidak laku-laku? Ada enggak sebenarnya jodoh aku? Kok belum ada yang serius ngajak nikah gitu? Mirisnya lagi, jangankan jodoh, pacar saja tidak ada.  Perlu kamu ketahui ada 7 Penyebab Kamu Tidak Laku-Laku Padahal Jodohmu Ada, Akan Tetapi Kamu Tetap Sulit Menikah.  Dan kali ini saya akan membahas tentang jodoh yang tidak datang-datang alias tidak laku-laku padahal umur sudah mendekati expired namun sepertinya sulit sekali menemukan tambatan hati. Biarkan saya membahasnya dan kalian tinggal menyimak dan tetap koreksi permasalahannya di diri kalian ya.


Hati ini bertambah sakit dan ingin marah setiap kali mendapat pertanyaan: kapan nikah, kapan nikah, dan kapan nikah? Sudah punya pacar belum? Cepat-cepatlah nunggu apa lagi? Si A, si B, si C sudah kawin sudah punya anak loh kok kamu masih santai? Apa perlu aku Carikan jodoh untuk kamu. Duh bikin tambah pusing aja. Kapan pujaan hati ini datang biar aku cepat lakunya nih, kok jodoh yang dicari tidak dapat-dapat padahal sudah diusahakan dandan yang cantik, sudah di-ganteng-in, sudah ikuti perjodohan biar tercapai keinginan cepat menikah. Kok gak ada yang nyantol? Apa jodohku tidak ada lagi apa belum lahir? Apa Penyebab aku Tidak Laku-Laku Padahal Tuhan siapkan Jodoh bagi setiap manusia? 


Banyak yang galau kalau sudah memasuki usia 25 tahun. Walaupun di jaman sekarang masih tergolong muda. Lain hal dengan waktu dulu. Usia segitu sudah masuk kategori tua makanya orang tua buru-buru cari jodoh takut ketuaan dan dapat predikat gadis tua / bujang lapuk. Dan tak kalah buat pusing, tetap sama dibanjiri pertanyaan kenapa belum laku-laku. Padahal hanya menunggu waktu sampai jodohnya datang dan melamarnya.


Tidak laku-laku walau usia sudah kepala 3 atau kepala 4 wajib menjadi pertanyaan serius. Soalnya bukan hanya kamu yang pusing dibuatnya. Orang tua pun tak kalah pusing memikirkan anaknya tidak dapat jodoh. Sama juga halnya pusing dengan pertanyaan tetangga dan kerabat yang datang bertubi-tubi. Disangka anaknya tidak laku-laku padahal walaupun kenyataannya memang belum laku🤪


Kenapa kamu tidak laku-laku tidak lantas membuat kamu minder dan tidak juga pasrah. Kejombloan itu tidak enak apalagi mendapatkan predikat baru "tidak laku", "jomblo tulen". 

Baca juga: 7 Fakta Membuktikan Bahwa Menjadi Lajang Cukup Menyenangkan dan Luar Biasa

 Ketidaklakuan kamu sehingga menjomblo walau umur sudah 30 tahun keatas bisa, itu karena disebabkan oleh faktor-faktor dibawah ini. Perhatikan 7 Penyebab Kamu Tidak Laku-Laku Padahal Jodohmu Ada, Ini Alasannya menjadi Sulit Menikah. 



1. Jodohmu belum siap atau kamunya yang belum siap melamar / dilamar sehingga harus menunggu beberapa lama lagi sampai kamunya siap.

Yah alasannya kamunya belum siap ternyata, mau bagaimana lagi kalau jodoh kamu atau jodohmu yang belum siap. Tunggu saja kapan waktu yang tepat datang melamar kamu. Terburu-buru juga tidak baik, bukan? Mending ikut saja waktu sembari mempersiapkan diri supaya pas diwaktu yang tepat ia datang tidak ada kendala yang menghalangi. Tidak baik kalau kamu belum siap, pas ditengah jalannya semua akan berantakan. Lebih baik tunggu sampai benar-benar siap.



2. Jangan-jangan target kamu yang terlalu tinggi sehingga jodohmu tidak mampu menggapainya.

Mengharapkan pernikahan yang ideal harapan semua orang. Tapi yang tidak ideal jika kamu memasang target melebihi yang kamu sendiri tidak sampai disitu. Lebih baik ikuti saja standar keseimbangan pasangan supaya tidak terjadi ketimpangan. Karena kalau kamu sendiri tidak sampai dalam standar itu alangkah malunya mengharapkan yang lebih tinggi dari pada yang bisa kamu capai. Cukup cari jodoh yang seimbang dan ideal untuk kamu supaya mudah saling menyesuaikan perbedaan.  Ikuti langkah-langkah mencari jodoh yang sesuai ukuran dan standar kamu supaya pernikahan itu tidak timpang.



3. Coba cek apakah kamu terlalu sombong dengan orang yang datang padamu dengan membawa sejuta niat untuk melamar kamu?

Kegagalan seseorang mendapatkan jodoh adalah ketika tidak bisa membuang kesombongan yang ada didalam dirinya. Perasaan sempurna pada dirinya menjadi penghalang baginya menemukan jodohnya. Jodoh itu sebenarnya sudah sangat dekat didepannya bahkan dihadapannya. Tapi karena rasa sombong tadi akhirnya menutupi jodoh itu dari hadapannya.


Apakah anda merasa bahwa diri anda sempurna sehingga begitu melihat orang lain datang membawa niat baik dan ternyata yang jauh dari kata sempurna akhirnya kamu mengabaikannya? Coba kamu belajar lagi apakah anda mencari jodoh yang sempurna atau yang sepadan?



4. Kamu orangnya tidak enak diajak komunikasi, kamu sih kasar orangnya.

Wah ini bakal menyinggung perasaan ya. Masak tidak laku-laku disebabkan karena orangnya kasar atau cara bicaranya yang tidak ber-etika. Coba bayangkan orang lagi pedekate tapi komunikasinya tidak nyambung lantaran kamu kasar, cetus lagi.


Jangan-jangan kamu tidak laku lantaran kamu kasar dan cetus tiap kali dikasih pertanyaan. Tidak usah gitu sama orang sekalipun tidak menyukainya. Anggap saja dia teman kamu dan temannya dari teman kamu sehingga bisa ngobrol santai tidak pakai bahasa yang ketus dan arogan. Atau bisa juga kamu anggap dia bukan siapa-siapa bagi kamu walaupun kamu tahu orangnya lagi pedekate. Kalau kamu sama sekali tidak tertarik padanya dan orang tersebut terkesan dengan kamu, bisa saja kan orang itu merekomendasikan kamu sama teman-temannya yang lagi sama-sama cari jodoh?. Bahasa yang santun dan lembut bisa jadi nilai tambah buat kamu yang sedang menunggu orang yang bersedia melamar kamu.



5. Orang takut mendekatimu karena terlalu berat dan banyak beban yang kamu pikul.

Kebanyakan beban yang kamu pikul juga penyebab kamu tidak laku-laku. Orang tua yang harus diurus dan dinafkahi, saudara juga harus dinafkahi belum lagi orang sakit yang mau diobati menjadi alasan kamu tidak laku-laku. Pencari jodoh takut mendekati kamu oleh merasa rugi bandar. Pikirnya, kalau nanti aku jadi menikah dengannya semua beban itu akan jatuh kepundakku juga. Tidak bisa dipungkiri, jika dipikir-pikir ada realistis juga. Pada kenyataannya tidak ada orang yang mau hidupnya menderita dan didera dengan beban yang banyak. Hampir semua orang memilih jalan yang enak, kalau ada yang enak kenapa harus cari yang susah? Jadi yang ada pada posisi dan situasi ini harap bersabar, ini ujian. Perbanyaklah berdoa biar segala beban yang ada dipundak kamu segera berakhir



6. Ada latar belakang perdukunan, kejahatan jadi seperti ada hukum karma yang membuatnya tidak laku-laku.

Memang benar bahwa hukum tabur tuai itu masih berlaku. Kadang ya anak-anak tidak terlibat pekerjaan orang tua tapi kadang anaklah yang menjadi korban. Namanya hukum tabur, pelaku mungkin tidak merasakan dampaknya tapi turunnya kepada anaknya.



7. Alasannya kamu tidak laku-laku karena kamu memang jelek.

Perlu kesabaran ekstra ketika kamu ditolak berkali-kali. Bukan karena jodohmu tidak ada, hanya saja belum ada yang bisa menerima keadaan kamu yang jelek itu saat ini. Tunggu dulu yang ganteng-ganteng dan cantik-cantik itu pada menikah, nanti pasti ada yang datang melamar kamu. Tetaplah pribadi yang cantik walaupun kamu jelek.


Yakinkanlah dirimu, sejelek apapun dirimu Tuhan menciptakan manusia itu berpasang-pasangan. Sepatu aja ada pasangannya, masakan kamu tidak? Lagi pula yang jelek lebih cepat lakunya atau datang jodohnya daripada orang yang ngakunya cantik / ganteng tapi sombongnya, ampun DJ. Karena orang jelek biasanya hatinya baik dan selalu merendah karena tidak mungkin juga sombong, bukan? Kalau sampai sombong sudah keterlaluan itu namanya.


Nah, itulah alasan kenapa kamu tidak laku- laku, coba cek pribadi kamu mungkin ada alasan diatas penyebab kamu belum dapat jodoh dan setia menjomblo.

2 comments for "7 Penyebab Kamu Tidak Laku-Laku Padahal Jodohmu Ada, Ini Alasannya Kamu Sulit Menikah. "

Doharman November 5, 2020 at 9:03 AM Delete Comment
Ada benarnya,tapi aku sudah Sungguh sungguh,tapi tetap susah,knp ya??
Admin November 5, 2020 at 1:27 PM Delete Comment
ngomong ngomong yang punya blog ini sudah menikah kah ?

DAFTAR ONLINE BPJS KETENAGAKERJAAN